Beranda Kesehatan Atasi Kolesterol dengan Menu Sarapan Ini

Atasi Kolesterol dengan Menu Sarapan Ini

Kolesterol kerap menjadi masalah karena kerap menjadi penyebab penyakit.

0
294
Kolesterol kerap menjadi masalah karena kerap menjadi penyebab penyakit.

CARAPANDANG - Kolesterol kerap menjadi masalah karena kerap menjadi penyebab penyakit. Banyak cara mengatasinya, terutama  dengan mengatur pola makan.

Misalnya menentukan sarapan untuk yang memiliki kolesterol tinggi. Mengutip The Express, berikut menu sarapan yang dapat menurunkan kolestrol.

Oatmeal

Dokter anestesi trauma asal Amerika Serikat (AS), Zain Hasan menganjurkan sarapan oatmeal bagi pemilik kolestrol tinggi. Hal itu karena oatmeal dapat menurunkan kolesterol.

Kacang-kacangan

Kacang-kacangan sebagai sarapan disebut dapat menurunkan kolesterol. Campuran oatmeal dan kacang-kacangan akan menurunkan kolesterol dengan lebih baik pada tubuh.

Orak-arik putih telur dan bayam

Putih telur merupakan pilihan sarapan padat nutrisi yang bebas kolesterol dan kaya protein. Departemen Pertanian AS (USDA) merekomendasikan untuk mengonsumsi telur maksimal tiga butir dalam seminggu.

Salmon

Salmon merupakan salah satu hidangan dengan sumber asam lemak omega-3. Sarapan ikan salmon baik untuk tubuh.

Jus jeruk

Jus jeruk terkenal karena sumber vitamin C yang tinggi dan baik untuk menurunkan kolesterol. Ada beberapa jus jeruk kemasan yang memberi tambahan nutrisi dengan zat lain bernama sterol dan stanol

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here