Beranda Suara Senayan Ketua Komisi IV DPR Desak Menteri KKP Ungkap Dalang Pemagaran Laut

Ketua Komisi IV DPR Desak Menteri KKP Ungkap Dalang Pemagaran Laut

Titiek Soeharto meminta kepada Kementerian Kelautan dan Perikanan segera melakukan investigasi mengenai pelaku pemagaran laut, agar masyarakat tidak diresahkan.

0
Istimewa

CARAPANDANG – Ketua Komisi IV DPR RI, Siti Hediati Hariyadi Soeharto mendesak Menteri Kelautan dan Perikanan Wahyu Sakti Trenggono segera mengungkap dalang dari pemagaran laut di sejumlah pesisiri Indonesia terutama di kawasan perairan Tangerang.

“Kami masih menuntut agar KKP terus melakukan penyelidikan agar diketahui siapa pemilik dan yang melakukan pembuatan pagar ini di lautan yang sebetulnya tidak boleh dipagar, dikapling oleh siapa pun,” ujarnya di Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis, 23 Januari 2025.

Maka itu, dia meminta kepada Kementerian Kelautan dan Perikanan untuk segera melakukan investigasi mengenai pelaku pemagaran laut, agar masyarakat tidak diresahkan dengan adanya fenomena pagar laut ini. 

“Saya sih maunya secepat-cepatnya. Tadi saya minta juga secepat-cepatnya,” ujarnya.

Selanjutnya dia meminta kepada pemerintah untuk bersikap tegas kepada pelaku pemagaran laut dengan memberikan sanksi tegas. Salah satunya mengganti biaya operasional pencabutan pagar bambu di sepanjang 30,16 kilometer di perairan Tangerang.

“Kemarin itu ada pencabutan pagar yang mengerahkan begitu banyak aparat untuk mencabut yang 30 km ini. Tentunya ada biaya-biaya yang timbul yang cukup besar ya Pak Menteri,” kata Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra ini.

Titiek Soeharto kembali menegaskan kepada siapapun yang bersalah dalam pemagaran laut di Tangerang harus mengganti biaya operasial pencabutan pagar tersebut.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here