Kluivert tiba di Terminal 3 kedatangan internasional Bandar Udara Soekarno-Hatta pada Sabtu pukul 19.20 WIB setelah melakukan perjalanan panjang dari Amsterdam, Belanda, dengan menggunakan blazer berwarna coklat tua dengan dalaman kaos berwarna putih. Ia datang dengan satu asistennya, Denny Landzaat.