Beranda Jalan-jalan Bentang Alam Pronowijo di Lumajang

Bentang Alam Pronowijo di Lumajang

Sebuah desa wisata yang memiliki air terjun, sungai, dan danau sekaligus dapat ditemui di Desa Pronojiwo

0
Istimewa

Air Terjun Kabut Pelangi di Desa Pronojiwo bersumber pada mata airnya dari Gunung Semeru. Tinggi air terjunnya kurang lebih sekitar 75 m--95 m. Dinamakan Kabut Pelangi, karena saat di pagi hari ada kabut yang membentuk pelangi di antara dua batu di depan air terjun. Untuk mencapai air terjun ini, harus trekking dulu sejauh 1,4 km.

Berikutnya, ada Air Terjun Kapas Biru. Air terjun ini merupakan kumpulan dari aliran-aliran sungai yang ada di atasnya, termasuk dari Sumber Telu. Dinamakan air terjun kapas biru karena jika difoto, maka air terjunnya seperti kapas berwarna biru.

Tinggi dari air terjun ini mencapai kurang lebih 100 m. Untuk mencapai ke air terjun ini, pengunjung juga harus trekking sejauh 1,3 km dari lahan parkir. Lalu, agar tidak kehilangan best moment-nya, yaitu saat panorama terbaik tampak, disarankan datang ke kedua air terjun pada jam 9--11 pagi.

Di depan air terjun terdapat sebuah camp ground untuk wisatawan yang ingin berkemah. Ada lagi spot foto yang ciamik dan instagenik di desa itu. Yaitu, Sumber Telu. Spot tersebut merupakan beberapa sumber mata air dari aliran sungai yang berada di bawah tebing, di atas Air Terjun Kapas Biru. Sumber Telu memiliki air yang jernih dan menyegarkan.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here