Beranda Kabupaten Pohuwato Bupati Saipul Ungkap Hasil Investigasi Dugaan Pemotongan Jasa di RSUD Bumi Panua

Bupati Saipul Ungkap Hasil Investigasi Dugaan Pemotongan Jasa di RSUD Bumi Panua

Bupati Pohuwato Saipul A Mbuinga melalui juru bicaranya Abdurrahman Murad menegaskan akan segera mengungkapkan hasil investigasi terkait dugaan pemotongan jasa di RSUD Bumi Panua.

0
Bupati Pohuwato Saipul A Mbuinga melalui juru bicaranya Abdurrahman Murad menegaskan akan segera mengungkapkan hasil investigasi terkait dugaan pemotongan jasa di RSUD Bumi Panua.

Laporan: Hamid Toliu

POHUWATO, CARAPANDANG.COM - Bupati Pohuwato Saipul A Mbuinga melalui juru bicaranya Abdurrahman Murad menegaskan akan segera mengungkapkan hasil investigasi terkait dugaan pemotongan jasa di RSUD Bumi Panua.

"Dan siapa saja yang terlibat berdasarkan hasil tim audit independen, maka siap-siaplah akan dikenakan sanksi sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku tanpa pandang bulu", kata Abdurrahman Murad, kepada awak media, di Marisa, Rabu (27/12/2023).

Amank sapaan akrab Abdurrahman Murad menjelaskan, bahwa penekanan Bupati Saipul Mbuinga terkait persoalan di internal RSUD Bumi Panua yang hingga menimbulkan kegaduhan tak main-main.

"Dan Pak Bupati tegas mengatakan itu, ada temuan inspektorat kaitan dengan pemotongan jasa. Maka, mau dia Kabid, Direktur, Kadis, Sekda, dia akan hajar semua, tidak ada cerita", tegas Amank menirukan apa yang disampaikan Bupati Pohuwato.

Ia pun mempersilahkan kalau memang ada yang mau melakukan proses hukum terkait polemik rumah sakit daerah ini. Karena itu, jika terdapat kesalahan maka silahkan diberlakukan proses bagaimana proses itu akan berjalan.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terkait
Berita Terkait