Ia pun berharap, DPMPTSP terus memberikan pelayanan terbaik kepada seluruh masyarakat yang membutuhkan layanan perizinan dan non perizinan, sehingga investasi di daerah akan mengalami pertumbuhan yang baik.
kegiatan diawali dengan penyerahan dokumen perizinan berupa nomor induk berusaha, surat izin praktek dokter RS Multazam, izin persetujuan bangunan gedung (PBG) kepada PT. Pani Bersama Tambang. Selanjutnya penyerahan piagam penghargaan realisasi investasi tertinggi tingkat Kabupaten Pohuwato untuk pelaku usaha kategori Non UMK Penanaman Modal Asing (PMA) yaitu PT. Biomasa Jaya Abadi, PT. Millenium Agroindo Celebes, dan PT. Ceres Agro Indonesia.
Selanjutnya untuk Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) yakni PT. Pani Bersama Tambang, PT. Gorontalo Sejahtera Mining, PT. Puncak Emas Tani Sejahtera, PT. Merdeka Mining Indonesia, PT. Banyan Tumbuh Lestari, dan CV. Ain Star.