Beranda Olahraga Don Carlo Sebut Absennya Mbappe dari Timnas Prancis Kesepakatan Semua Pihak

Don Carlo Sebut Absennya Mbappe dari Timnas Prancis Kesepakatan Semua Pihak

Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti mengatakan, absennya penyerang timnya Kylian Mbappe dari tim nasional Prancis sudah disepakati oleh semua pihak.

0
Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti mengatakan, absennya penyerang timnya Kylian Mbappe dari tim nasional Prancis sudah disepakati oleh semua pihak.

CARAPANDANG - Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti mengatakan, absennya penyerang timnya Kylian Mbappe dari tim nasional Prancis sudah disepakati oleh semua pihak.

"Mereka sudah membicarakannya dan itulah keputusannya," ujar Ancelotti, dikutip dari laman web Real Madrid di Jakarta, Jumat.

Kylian Mbappe tidak masuk dalam daftar pemain tim nasional Prancis untuk menjalani dua laga UEFA Nations League pada Oktober 2024 menghadapi Israel dan Belgia.

Menurut Ancelotti, Mbappe tidak dipanggil lantaran kondisi fisiknya yang belum 100 persen pascacedera saat mereka mengalahkan Deportivo Alaves dengan skor 3-2 di Liga Spanyol, 25 September 2024.

Saat menghadapi Lille di Liga Champions 2024, Kamis (3/10) dini hari WIB, Mbappe baru bermain pada babak kedua, tepatnya menit ke-57, menggantikan Endrick.

"Mbappe memiliki masalah yang sepertinya sudah teratasi, tetapi belum 100 persen dapat dipulihkan," kata Ancelotti.

Juru taktik asal Italia itu menyebut, Kylian Mbappe sudah berbincang dengan pelatih timnas Prancis Didier Deschamps terkait kondisinya.

Kemudian, staf medis Real Madrid dan timnas Prancis pun telah mendiskusikan hal serupa.

Pada musim 2024-2025, sejauh ini, Kylian Mbappe mencatatkan total 10 penampilan untuk Real Madrid di semua kompetisi dengan total torehan tujuh gol dan membuat satu assist.

Di timnas Prancis, Mbappe sudah menjalani 86 laga dan membuat 48 gol serta 35 assist.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here