CARAPANDANG - EA Sports telah mengumumkan tanggal perilisan untuk game sepak bola terbarunya, EA Sports FC 24, yang akan menggantikan FIFA.
Game ini bakal diluncurkan secara global pada 29 September 2023 mendatang, yang bisa dimainkan di platform PC (lewat toko Steam, Epic Games Store, EA App), PlayStation 5 (PS5), PS4, Xbox Series X/S, Xbox One, dan Nintendo Switch.
EA Sports pun sudah mulai membuka pemesanan atau pre-order gam online ini secara global, mulai Jumat (14/7/2023) ini.
Secara keseluruhan, EA Sports FC 24 tersedia dalam dua edisi, yaitu EA Sports FC 24 Standard Edition dan EA Sports FC 24 Ultimate Edition.
Harga EA Sports FC 24
Adapun harga EA Sports FC 24 berbeda-beda antar platform, berikut rinciannya:
- PC (Steam, Epic Games Store, EA App) Standard Edition - Rp759.000 Ultimate Edition - Rp1.139.000
- PC (Langganan layanan EA Play Pro) Play Pro Edition - Rp215.000 per bulan
- PlayStation Standard Edition - Rp1.009.000 Ultimate Edition - Rp1.409.000
- Xbox Standard Edition - 69.99 dollar AS (Rp1.045.790) Ultimate Edition - 99.99 dollar AS (Rp1.494.050)
- Nintendo Switch Standard Edition - 59.99 dollar AS (Rp896.370)
Fitur baru EA Sports FC 24 Fitur baru EA Sports FC 24 salah satunya adalah peningkatan mesin pengembang (game engine) Frostbite Engine yang digunakan.
Kini, Frostbite Engine memiliki teknologi Hypermotion V, yang memungkinkan EA Sports untuk menciptakan animasi permainan yang realistis.