Beranda Pemprov Sumbar Gubernur Mahyeldi Ajak Buruh Berperan Aktif Menjaga Pertumbuhan Ekonomi dan Iklim Investasi Sumbar

Gubernur Mahyeldi Ajak Buruh Berperan Aktif Menjaga Pertumbuhan Ekonomi dan Iklim Investasi Sumbar

 Ratusan pekerja dari elemen buruh menggelar peringatan Hari Buruh Internasional 2023 di Aula Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Sumatera Barat, Minggu (14/5/2023).

0
 Ratusan pekerja dari elemen buruh menggelar peringatan Hari Buruh Internasional 2023 di Aula Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Sumatera Barat, Minggu (14/5/2023).

Laporan: Linda Sari

SUMBAR, CARAPANDANG.COM - Ratusan pekerja dari elemen buruh menggelar peringatan Hari Buruh Internasional (May Day) 2023 bertajuk "Terus Berjuang Untuk Keadilan dan Kesejahteraan Pekerja" di Aula Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Sumatera Barat (Prov. Sumbar), Minggu (14/5/2023).

Terlihat hadir dalam kesempatan tersebut, Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi Ansharullah. Ia tampak menyatu dengan seluruh peserta.

Dalam sambutannya, Ia mengajak para buruh untuk terus membangun hubungan harmonis, antara pekerja dengan pengusaha serta antara pekerja dengan pemerintah. Menurutnya harmonisasi itu penting untuk stabilitas dan pertumbuhan ekonomi daerah dengan mengedepankan prinsip kebersamaan.

"Ekonomi Sumbar akan bergerak maju, jika harmonisasinya dunia usahanya terjaga. Iklim antara pekerja dengan pengusaha sampai antara pekerja dengan pemerintah harus sejuk. Prinsipnya kita maju bersama, tidak hanya menguntungkan satu pihak semata," kata Mahyeldi.

Selanjutnya Gubernur Mahyeldi mengajak para Buruh untuk berperan aktif menjaga pertumbuhan ekonomi dan iklim investasi daerah melalui peningkatan kualitas dan produktivitas kerja.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terkait
Berita Terkait