Beranda Warta Kementerian Kemensos dan Komisi VIII Prioritaskan Tangani Kemiskinan Ekstrim dan Stunting di DIY

Kemensos dan Komisi VIII Prioritaskan Tangani Kemiskinan Ekstrim dan Stunting di DIY

Stunting itu kan memang menjadi problem serius ketika kita berbicara Indonesia Emas 2045.  Artinya 22 tahun mendatang anak-anak usia balita sekarang ini menjadi kunci

0
Kemensos dan Komisi VIII Prioritaskan Tangani Kemiskinan Ekstrim dan Stunting di DIY

Komitmen Kementerian Sosial mewujudkan kemandirian dan ketahanan keluarga yang harmonis dalam rangka menciptakan ibu dan anak yang sehat dan sejahtera diperkuat dengan disusunnya Rancangan Undang-Undang Kesejahteraan Ibu dan Anak. 

Komisi VIII memastikan memberikan dukungan terhadap rancangan  undang-undang tersebut. Terutama pada bagian penyiapan generasi emas. Untuk itu, DPR RI akan fokus pada 1.000 hari kehidupan. “Kami akan fokus pada 1.000 hari kehidupan. Artinya sejak pembuahan sampai usia 2 tahun. Karena 1000 hari akan menjadi kunci sukses kita dalam berbicara mengenai penanganan stunting dan Indonesia Emas 2045," katanya.

Selain mengadakan pertemuan rapat dengan pemerintah daerah untuk membahas penyelesaian kemiskinan ekstrim dan stunting di DIY, Kementerian Sosial bersama Anggota Komisi VIII DPR RI juga menyerahkan sejumlah bantuan. 

"Hari ini Kementerian Sosial bersama Komisi VIII DPR RI selain mengadakan pertemuan dalam rangka membahas kemisikinan dan stunting di DIY juga memberikan sejumlah bantuan dengan nilai sebesae Rp 300 milyar," ujar Kepala Sentra Terpadu "Kartini" Temanggung Iyan Kusmadiana saat ditemui dikesempatan yang sama.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here