"Tentu ini merupakan amal ibadah, yang tentunya dengan giat ini dapat menambah pengetahuan dan wawasan, karena dalam program kurikulum implementasi merdeka belajar ada kegiatan yang disebut dengan literasi dan ini harus dikembangkan oleh siswa-siswi," terang Saiful.
Sehingga, menurut Saipul, penerapan literasi antara lainnya dengan pelatihan seperti ini yakni pelatihan jurnalistik bagi peserta didik.
"Jujur, pelatihan ini sangat mahal bagi kami. Untuk itu, saya ucapan terimakasih buat rekan-rekan PJS Pohuwato yang telah menginisiasi kegiatan ini," ujar Saiful Hudodo.
Sebelumnya Pemerhati Jurnalis Siber (PJS) Kabupaten Pohuwato bekerja sama dengan SMK Negeri 1 Duhiada'a menyelenggarakan pelatihan jurnalistik. Pelatihan ini diikuti sekitar 40 siswa-siswi SMK Negeri 1 Duhiada'a.
Pelatihan yang dihadiri Wakil Bupati Pohuwato Suharsi Igirisa akan berlangsung selama dua hari yakni 23-24 Mei 2023, bertempat di Ballroom SMK Negeri 1 Duhiada'a Hotel, Kecamatan Duhiada'a, Kabupaten Pohuwato, Selasa (23/05/2023).
Kegiatan ini turut dihadiri Kadis Kominfo-St diwakili Sekretaris Iron Karama, Camat Duhiada'a diwakili Sekretaris Amir Maa, Kepala SMKN 1 Duhiada'a Saiful Hudodo, Ketua DPD PJS Provinsi Gorontalo Muzamil Hasan, Pembina PJS Pohuwato Edy Sijaya, Ketua PJS Pohuwato Ramlan Tangahu serta sejumlah Pengurus PJS Provinsi dan Kabupaten.
Beranda
Kabupaten Pohuwato
Kepala Sekolah SMK Negeri 1 Duhiada'a Apresiasi Pelatihan Jurnalistik oleh PJS Pohuwato
Kepala Sekolah SMK Negeri 1 Duhiada'a Apresiasi Pelatihan Jurnalistik oleh PJS Pohuwato
Kepala SMK Negeri 1 Duhiada'a Saiful Hudodoo, M.Pd sangat mengapresiasi dan antusias dengan kegiatan pelatihan Jurnalis yang digelar oleh PJS Pohuwato.