Setelah pelaporan diterima, A dibawa ke rumah aman dan ES ditahan pada 22 Desember 2023. ES sempat membantah pernyataan tersebut, namun polisi menemukan barang bukti.
Menindaklanjuti hal tersebut, Kemensos melalui Sentra Antasena Magelang melakukan asesmen komprehensif untuk memastikan kebutuhan A. Tim Sentra Antasena memberikan pendampingan untuk pemeriksaan medis dan psikologis terhadap korban pasca melahirkan.Bayi yang lahir pun sehat.
Adapun keadaan psikologis korban saat ini masih dalam taraf wajar. Hanya saja pasca melahirkan A cendurung lebih sensitif. “Korban diharuskan banyak istirahat, makan makanan yang bergizi, lebih rileks, serta tidak banyak pikiran agar kondisi fisik dan psikisnya segera pulih,” ujar psikiater yang menangani korban.
Untuk saat ini dukungan keluarga menjadi potensi yang sangat baik dalam memberikan penguatan kepada korban. Disamping itu, Kemensos melalui Sentra Antasena juga membantu dengan memberikan hipnoterapi untuk korban serta memberikan edukasi tentang perawatan dan pengasuhan bayi. Selain itu Sentra Antasena juga berkoordinasi dengan sekolah melalui Komisi Nasionak Perlindungan Anak di Kota Pontianak serta Yayasan Nanda Dian Nusantara untuk kelanjutan sekolah A karena masih ingin bersekolah. dilansir kemensos.go.id