Beranda Kesehatan Kualitas Tidur Lebih Baik Untuk Hilangkan Stres

Kualitas Tidur Lebih Baik Untuk Hilangkan Stres

Stres dapat memicu tubuh merasa lelah atau melawan sistem respon yang menyebabkan terjadinya pelepasan hormone kortisol

0
Istimewa

Berdasarkan laporan jajak pendapat Gallup baru-baru ini menunjukkan bahwa orang dewasa di Amerika Serikat sebanyak 57 persen mengatakan mereka akan merasakan suasana hati yang jauh lebih baik jika waktu tidurnya lebih banyak.

Hasil tersebut menunjukkan ada hubungan yang jelas antara meningkatnya stres dan penurunan kualitas tidur. Sebanyak 63 persen mengatakan mengalami stres yang lebih parah bila tidur kurang, dan 31 persen mengaku puas dengan tidurnya meski mengalami tingkat stres yang serupa.

Ia menyayangkan temuan itu karena selain dampak buruk yang telah disebutkan, kurang tidur membuat anda cenderung membuat keputusan mengonsumsi makanan yang buruk dan berujung pada peningkatan risiko obesitas.

“Sistem kekebalan tubuh kita diatur dan berfungsi paling baik di malam hari, sehingga kurang tidur secara terus-menerus meningkatkan risiko kita terkena infeksi, secara signifikan kita lebih mungkin mengalami kecemasan dan depresi ketika tidak mendapatkan tidur yang cukup," ujarnya.

Dengan memprioritaskan dan mendapatkan kualitas tidur yang cukup, kita mengurangi risiko semua kondisi ini, yang menyebabkan peningkatan umur panjang, tambahnya.

Maka dari itu, untuk mengurangi tingkat stres dan meningkatkan kualitas tidur, Bell merekomendasikan penerapan ritual sederhana sebelum tidur seperti mandi air hangat dan melakukan praktik relaksasi seperti meditasi.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here