Beranda Berita La Nina Bergeser: Ini Wilayah yang Diprediksi Masih Dilanda Hujan

La Nina Bergeser: Ini Wilayah yang Diprediksi Masih Dilanda Hujan

Berdasarkan Analisis Dinamika Atmosfer Dasarian I Juli 2024, La Nina berpotensi baru akan terjadi pada Agustus-September-Oktober 2024 atau ASO 2024. Pada Dasarian I Juli 2024, Indeks ENSO sebesar 0,19 atau berada pada fase Netral.

0
Ilustrasi | Istimewa

Selain itu, BMKG telah merilis peringatan dini kekeringan meteorologis dalam periode Dasarian I Juli 2024. Umumnya berada di Pulau Jawa, seperti Jawa Barat, Jawa Tengah, DI Yogyakarta, dan Jawa Timur. Sedangkan di luar Pulau Jawa, ada Bali, Nusa Tenggara Barat, dan Nusa Tenggara Timur.


Tak hanya itu saja, BMKG juga telah merilis peringatan dini curah hujan tinggi pada Dasarian II Juli 2024. Adapun wilayah yang masih berpotensi dilanda curah hujan tinggi dengan status waspada yakni seperti kabupaten/kota di Provinsi Sumatera Selatan, Maluku, dan Papua Tengah.

Meski begitu, pada prediksi beberapa bulan mendatang, yakni dari Dasarian II Juli 2024 hingga Dasarian I Agustus, umumnya diprediksi curah hujan berada di kriteria rendah hingga menengah (0-150 mm/dasarian). Berikut daftarnya.

BMKG Bilang Hujan di Musim Kemarau Normal Terjadi

Kepala BMKG, Dwikorita Karnawati menegaskan fenomena hujan deras di musim kemarau yang terjadi belakangan ini bukanlah anomali iklim.

Menurutnya, kondisi tersebut adalah sesuatu yang normal dan wajar terjadi di Indonesia, mengingat letak geografis Indonesia yang berada diantara dua benua yaitu Australia dan Asia dan dua samudra yaitu Pasifik dan Hindia.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here