Beranda Olahraga PBVSI Panggil 15 Pemain Voli Putri, Ini Daftarnya

PBVSI Panggil 15 Pemain Voli Putri, Ini Daftarnya

Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) memanggil 15 pemain voli putri senior untuk mengikuti pelatnas nasional. Mereka akan dipersiapkan untuk mengikuti sejumlah turnamen internasional.

0
Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) memanggil 15 pemain voli putri senior untuk mengikuti pelatnas nasional. Mereka akan dipersiapkan untuk mengikuti sejumlah turnamen internasional.

CARAPANDANG - Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) memanggil 15 pemain voli putri senior untuk mengikuti pelatnas nasional. Mereka akan dipersiapkan untuk mengikuti sejumlah turnamen internasional.

Wakil Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PBVSI, Loudry Maspaitella, mengatakan pemanggilan pemain didasarkan pada hasil Proliga. "Pemilihan pemain timnas voli putri senior berdasarkan masukan tim seleksi dari PLN Mobile Proliga 2025," ujarnya, Senin (19/5/2025).

Para atlet akan menjalani pemusatan latihan di Padepokan Voli Jenderal Kunarto, Sentul, Jawa Barat. "Selasa (20/5/2025) para pemain sudah akan bergabung di pelatnas," kata Loudry.

Timnas voli putri Indonesia akan mengikuti AVC Women's Volleyball Nation Cup di Hanoi, Vietnam, 7–14 Juni 2025. Mereka juga bakal berpartisipasi pada Women's SEA V League 2025 leg pertama di Thailand, 1–3 Agustus 2025.

Terakhir para pemain akan diterjunkan di Women's SEA V League 2025 leg kedua di Vietnam, 8–10 Agustus 2025. Loudry berharap tim menyelesaikan persiapan fisik dan mental sebelum bertanding di tiga turnamen tersebut.

Berikut nama-nama pemain voli putri yang dipanggil untuk mengikuti pelatnas:

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here