Pada Angkatan pertama peserta rapat koordinasi terdiri dari 12 kecamatan yang terdiri dari Camat, Kepala Puskesmas, Wali Nagari, Penyuluh KB, KPM, dan TPK pada kecamatan tersebut yang berjumlah 192 orang.
Harapannya melalui acara ini tercipta komitmen dari seluruh pihak yang ikut dalam penanggulangan permasalahan stunting secara bersama, serta program yang telah dirancang dapat direalisasikan dengan baik.
“Besar harapan kami seluruh elemen yang berperan dalam percepatan penurunan stunting, baik pemerintah, swasta, ataupun organisasi kemasyarakatan bisa membangun koordinasi, menyamakan presepsi, dan berkomitmen untuk melakukan aksi penurunan stunting.” Tegas Bupati.
Kegiatan ini juga dihadiri oleh Ketua TP PKK Kabupaten Agam, Ny Yenni Andri Warman, Kepala OPD terkait, Camat, Kepala Puskesmas, dan Wali nagari se-Kabupaten Agam serta narasumber praktisi dari Universitas Adzkia Padang.