Beranda Jawa Barat Ridwan Kamil Eksplorasi Air Terjun di Jawa Barat

Ridwan Kamil Eksplorasi Air Terjun di Jawa Barat

Ridwan Kamil menjajal wisata ekstrem dengan menuruni Curug Cikondang di Kabupaten Cianjur, yang memiliki ketinggian sekitar 35 meter lewat.

0
Istimewa

Kedua ialah Curug Cikaso yang merupakan salah satu bagian dari Geopark Ciletuh. Lokasinya di Kecamatan Cibitung, Kabupaten Sukabumi. Menuju Curug Cikaso dari pintu masuk destinasi, wisatawan bisa menggunakan perahu dan menempuh perjalanan sekitar 1 kilometer menyusuri sebuah sungai atau berjalan kaki sambil melihat persawahan dan pepohonan.

Curug Cikaso menawarkan keindahan air terjun jernih berwarna hijau kebiruan yang dikelilingi pepohonan yang rimbun. Banyak wisatawan yang menganggap curug ini seperti lukisan karena saking indahnya. Air dari Curug Cikaso ini memiliki tiga jalur air terjun yang diberi nama Curug Asepan (kiri), Curug Meong (tengah) dan Curug Aki (kanan).

Ketiga Curug Cimahi yang yang populer disebut Curug Pelangi dengan tinggi 80 meter. Air yang terjun dari curug ini berasal dari Situ Lembang, yang mengairi Kota Cimahi dan sekitarnya.

Secara administratif Curug Cimahi berada di Desa Kertawangi, Cisarua, Kabupaten Bandung Barat. Untuk tiba ke sini menggunakan angkutan umum, petualang bisa menuju Lembang dan naik angkot jurusan Lembang - Cisarua.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here