Beranda Film Sahur Ditemani Dobel Sinetron terbaru MNCTV 'Suparman Reborn 3 dan Layangan Terbang', Dijamin Anti Ngantuk Selama Ramadan

Sahur Ditemani Dobel Sinetron terbaru MNCTV 'Suparman Reborn 3 dan Layangan Terbang', Dijamin Anti Ngantuk Selama Ramadan

Pada bulan Ramadan tahun ini, MNCTV menayangkan 2 sinetron pada waktu sahur yaitu 'Suparman Reborn 3' dan 'Layangan Terbang'.

0
Pada bulan Ramadan tahun ini, MNCTV menayangkan 2 sinetron pada waktu sahur yaitu 'Suparman Reborn 3' dan 'Layangan Terbang'.

CARAPANDANG - Pada bulan Ramadan tahun ini, MNCTV menayangkan 2 sinetron pada waktu sahur yaitu 'Suparman Reborn 3' dan 'Layangan Terbang'.

Suparman Reborn 3 menceritakan tentang superhero kocak yang khas dengan baju merah dan motor jadul andalannya, Kang Parman (dibintangi Damar Rizal M), siap melawan jambret - jambret nakal yang meresahkan warga. Suparman senantiasa melancarkan aksi kebaikannya tanpa pamrih. 

Sinetron MNCTV berjudul Suparman Reborn 3 ini, hadir dengan cerita baru dan juga bintang baru, serta tayang setiap hari selama bulan Ramadan pada pukul 04.00 WIB. 

Selain Suparman Reborn 3, yang rutin menghiasi layar televisi pada saat sahur, hadir pula sinetron terbaru MNCTV berjudul 'Layangan Terbang'. 

Menariknya, sosok Suparman akan ada juga di Layang Terbang. Memiliki keterkaitan dimana ceritanya menjadi satu kesatuan dan berada di lokasi dan cerita yang sama.

Serial ini berkisah tentang seorang anak bernama Budi yang hobi bermain layangan bersama dua sahabat baiknya, Candra dan Danu. Petualangan Budi dan teman - temannya tak sampai di situ, banyak kisah inspiratif yang Budi alami. 

Sinetron Layangan Terbang tayang pukul 05.15 WIB setiap hari selama Ramadan tepat setelah serial Suparman Reborn 3.

Jangan lewatkan program-program spesial Berkah Cinta Ramadan MNCTV yang siap menemanimu dari sahur, ngabuburit, sampai berbuka puasa selama bulan Ramadan.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here