Beranda Internasional Seorang Pria Palestina Tewas Ditembak Polisi Israel di Pintu Masuk Komplek Masjid Al-Aqsa

Seorang Pria Palestina Tewas Ditembak Polisi Israel di Pintu Masuk Komplek Masjid Al-Aqsa

Polisi Israel menembak seorang pria Palestina hingga tewas di sebuah pintu masuk ke kompleks Masjid Al-Aqsa pada Sabtu (1/4/2023).

0
Polisi Israel menembak seorang pria Palestina hingga tewas di sebuah pintu masuk ke kompleks Masjid Al-Aqsa pada Sabtu (1/4/2023).

CARAPANDANG - Polisi Israel menembak seorang pria Palestina hingga tewas di sebuah pintu masuk ke kompleks Masjid Al-Aqsa pada Sabtu (1/4/2023).

Tindakan keji polisi Israel tersebut menimbulkan kekhawatiran akan terjadinya kekerasan lebih lanjut terhadap warga Palestina. Pria yang terbunuh akibat timah panas yang ditembakkan polisi Israel bernama Mohammad Khaled al-Osaibi.

Pria yang berusia 26 tahun tersebut berasal dari Houra, sebuah desa Arab Badui di Israel selatan.

"Insiden tersebut terjadi sekitar tengah malam di dekat Gerbang Rantai, sebuah titik akses ke kompleks Masjid Al-Aqsa di Yerusalem Timur yang diduduki Israel," kata polisi seperti dikutip dari Aljazeera, Sabtu (1/4/2023). 

Warga muslim Palestina di pintu masuk kompleks Masjid Al-Aqsa mengatakan bahwa polisi menembak pria tersebut setidaknya 10 kali. 

Polisi menuduh al-Osaibi mencoba mengambil pistol dari seorang petugas dan menembakkannya dalam sebuah perkelahian.

Beberapa jam setelah kejadian itu, lorong batu berlumpur yang mengarah ke kompleks tersebut masih berlumuran darah.

Polisi Israel telah meningkatkan kekuatan mereka di daerah tersebut saat puluhan ribu jamaah Muslim dari Yerusalem dan Tepi Barat yang diduduki Israel berkumpul untuk sholat Ramadan di Masjid Al-Aqsa.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here