Beranda Tips Sering Lupa Waktu, Mungkin Anda Memiliki Time Blindness

Sering Lupa Waktu, Mungkin Anda Memiliki Time Blindness

Time blindness adalah kesulitan mengenali atau memperkirakan waktu yang telah berlalu.

0
Ilustrasi | Istimewa

CARAPANDANG - Time blindness adalah kesulitan mengenali atau memperkirakan waktu yang telah berlalu. Hal ini juga dapat menyebabkan masalah dalam manajemen waktu karena kesulitan memperkirakan berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk menyelesaikan suatu tugas.

"Time blindness adalah ketika Anda tidak memperhatikan waktu dan tidak dapat merencanakan waktu dengan cara yang efektif," ucap Dr Elena Touroni, seorang konsultan psikolog dan salah satu pendiri The Chelsea Psychology Clinic kepada Harper's Bazaar.

"Anda merasa mudah lupa waktu dan kesulitan dengan efisiensi waktu dalam mengatur tanggung jawab sehari-hari." Ini adalah konsekuensi alami dari hiperfokus, yaitu ketika terlalu asyik dan tenggelam dalam aktivitas yang dilakukan sehingga Anda memblokir semua hal lain yang ada di sekitar. Waktu seolah bergerak lebih cepat ketika Anda terlibat dalam sesuatu yang dinikmati.

Sebaliknya, waktu bagaikan berhenti bergerak ketika Anda melakukan suatu hal yang tidak digemari. Terdapat alasan ilmiah untuk hal ini, kata spesialis kesehatan perilaku pediatrik Michael Manos, PhD. "Ketika Anda melakukan sesuatu yang sangat digemari, otak bekerja secara berbeda daripada ketika Anda melakukan sesuatu yang kurang menyenangkan," jelasnya kepada Cleveland Clinic.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here