Beranda Kesehatan Tetap Jaga Kesehatan Selama Masa Liburan

Tetap Jaga Kesehatan Selama Masa Liburan

Prof. Dr. Tjandra Yoga Aditama mengimbau masyarakat agar melakukan tiga hal demi menjaga tubuh tetap sehat

0
Istimewa

Adapun angka kasus demam mencapai 9.662 kasus, diikuti dispepsia sebanyak 3.314 kasus, infeksi saluran pernapasan atas akut dengan jumlah kasus 2.834 kasus, lalu nyeri perut sebanyak 2.825 kasus, sementara diare 2.812 kasus.

Di sisi lain, terkait masa libur nasional dalam rangka Isra Miraj Nabi Muhammad SAW, tahun baru Imlek dan akhir pekan ini, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menggandeng berbagai pihak mengadakan beragam acara di Jakarta sejak Kamis (8/2) hingga 11 Februari mendatang, antara lain Underwater Dragon Show & Mermaid di Seaworld Ancol, atraksi Barongsai di Mall of Indonesia.

Kemudian, ada juga acara Imlekan di Taman Atraksi Barongsai yang berlokasi di Taman Literasi Martha C. Tiahahu, Jakarta Selatan serta Festival Pecinan di Taman Mini Indonesia Indah (TMII).

Sebelumnya, Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif DKI Jakarta Andhika Permata menyampaikan lima lokasi yang memiliki daya tarik wisata hingga memiliki banyak jumlah kunjungan wisatawan terbanyak selama 2023  antara lain Ancol (10.031.952 pengunjung), diikuti Monumen Nasional (5.943.355 pengunjung), Ragunan (4.824.948 pengunjung), Kota Tua (2.811.766 pengunjung), dan Taman Mini Indonesia Indah (2.408.902 pengunjung).

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here