Beranda Jawa Timur Wakil Ketua DPRD Surabaya: Adipura Kencana Menjadi Semangat Terus Berbenah

Wakil Ketua DPRD Surabaya: Adipura Kencana Menjadi Semangat Terus Berbenah

Penghargaan ini untuk dijadikan sebagai semangat untuk terus berbenah supaya di masa berikutnya Kota Surabaya bisa lebih hebat lagi, lebih maju lagi

0
istimewa

CARAPANDANG - Wakil Ketua DPRD Kota Surabaya Jawa Timur Reni Astuti menyebutkan pemerintah kota (pemkot) setempat menjadikan penghargaan Adipura Kencana sebagai modal untuk meningkatkan kinerja sistem pengelolaan sampah.

"Penghargaan ini untuk dijadikan sebagai semangat untuk terus berbenah supaya di masa berikutnya Kota Surabaya bisa lebih hebat lagi, lebih maju lagi," kata Reni Astuti melalui keterangannya yang diterima di Surabaya, Kamis.

Pemkot Surabaya, katanya, masih memiliki pekerjaan rumah dalam pengelolaan sampah agar bisa berjalan lebih maksimal, khususnya mengurangi volume sampah harian yang masuk ke tempat penampungan sementara (TPS) maupun tempat pembuangan akhir (TPA).

"Peran Kader Surabaya Hebat -KSH- melalui pengelolaan bank sampah sudah mampu menunjukkan kontribusi yang luar biasa," katanya.

Persoalan itu harus secepatnya ditangani, mengingat pemkot saat ini memegang penghargaan yang tergolong bergengsi. Inovasi tata kelola sampah merupakan bentuk tanggung jawab yang diemban oleh pemerintah daerah setempat.

"Pemerintah Kota Surabaya juga kami dorong terus melakukan inovasi-inovasi, upaya-upaya lebih maksimal lagi," kata legislator perempuan ini.

Dia pun menyebut penghargaan ini tidak bisa dilepaskan dari pola gotong-royong yang ditunjukkan antara pemerintah kota dan warga setempat dalam upaya menjaga kelestarian dan kebersihan lingkungan.

"Selamat untuk Kota Surabaya atas penghargaan Adipura Kencananya," kata Reni Astuti.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here