Beranda Umum Waspada Cuaca Ekstrem Sebagian Besar Wilayah Indonesia

Waspada Cuaca Ekstrem Sebagian Besar Wilayah Indonesia

BMKG mengingatkan sebagian besar wilayah di Indonesia masih berstatus waspada terhadap cuaca ekstrem

0
Istimewa

Memasuki siang hari, seluruh wilayah DKI Jakarta akan serentak dilanda hujan, baik dengan intensitas ringan maupun sedang. Secara khusus, wilayah Jakarta Selatan dan Jakarta Timur akan dilanda hujan sedang disertai dengan petir. BMKG memprakirakan hujan di DKI Jakarta akan terus berlanjut hingga malam hari.

Sebelumnya, BMKG telah menerbitkan peringatan dini waspada cuaca ekstrem hujan lebat disertai angin kencang yang berpotensi melanda sejumlah daerah di Indonesia dalam sepekan ke depan atau mulai Selasa (16/4) hingga 21 April 2024.

Kepala Pusat Meteorologi Publik Andri Ramdhani mengatakan dalam sepekan ke depan cuaca ekstrem tersebut dapat terjadi di sebagian besar Sumatera, terutama bagian pesisir barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Bali, Nusa Tenggara, dan Kalimantan. dilansir antaranews.com 

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here