Beranda Ekonomi BGN Sebut Penerima Manfaat MBG Jangkau Hampir Tujuh Juta Orang

BGN Sebut Penerima Manfaat MBG Jangkau Hampir Tujuh Juta Orang

Badan Gizi Nasional (BGN) mengumumkan penerima manfaat makan bergizi gratis (MBG) telah menjangkau hampir tujuh juta orang. Jumlah ini tercatat per pekan pertama Juli 2025.

0
Badan Gizi Nasional (BGN) mengumumkan penerima manfaat makan bergizi gratis (MBG) telah menjangkau hampir tujuh juta orang. Jumlah ini tercatat per pekan pertama Juli 2025.

CARAPANDANG - Badan Gizi Nasional (BGN) mengumumkan penerima manfaat makan bergizi gratis (MBG) telah menjangkau hampir tujuh juta orang. Jumlah ini tercatat per pekan pertama Juli 2025.

Adapun makanan MBG disalurkan oleh 1.873 satuan pelayanan pemenuhan gizi (SPPG) di berbagai daerah seluruh Indonesia.

Demikian disampaikan Staf Khusus BGN Redy Hendra Gunawan dalam siaran resminya yang disiarkan Kantor Komunikasi Kepresidenan (PCO) di Jakarta, Minggu (6/7/2025). "(Jumlah.red) Ini sudah melebihi dari total penduduk Singapura,” katanya.

Redy melanjutkan pada pekan kedua Juli 2025 bakal ada tambahan 473 unit SPPG yang akan mengoperasikan dapur-dapur MBG. Sehingga, total SPPG yang beroperasi pada pekan kedua Juli 2025 ditargetkan mencapai 2.200 unit.

“Ini sudah melebihi target dari BGN yang menargetkan Juli akan beroperasi sejumlah 1.994 SPPG,” kata Redy. Ia menyebutkan BGN saat ini dalam proses mempercepat verifikasi mitra-mitra SPPG, yang jumlahnya kurang lebih 4.000 unit.

Harapannya, kata dia, BGN menargetkan pada Agustus 2025 penerima MBG mencapai 24 juta orang. Sedangkan jumlah SPPG sebesar 8.000 unit.

“Kita semua berharap Badan Gizi Nasional tetap bisa melaksanakan operasionalisasi satuan pelayanan pemenuhan gizi dengan standar-standar yang sudah kami tentukan. Ini untuk menghindari kejadian-kejadian yang tidak diinginkan oleh kita semua,” ucap Redy.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here