Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump berbicara dalam sebuah konferensi pers di Gedung Putih di Washington DC, Amerika Serikat, pada 4 Februari 2025. (Xinhua/Hu Yousong)
arga emas dunia melaju kencang usai kekhawatiran atas rencana tarif Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mendorong peningkatan terhadap safe haven. Kini harga emas dunia mencoba kembali mencetak rekor-rekor baru.
Pada perdagangan Rabu (12/2/2025), harga emas dunia di pasar spot menguat 0,18% di level US$2.903,60 per troy ons. Penguatan tersebut membawa emas ke level US$ 2.900 setelah sempat keluar dari level tersebut pada Selasa.
Pada perdagangan Selasa (11/2/2025), harga emas dunia di pasar spot turun 0,34% di level US$2.897,56 per troy ons. Sebelum ditutup melemah, harga emas dunia sempat menyentuh rekor baru pada perdagangan intraday di level US$2.942,7 per troy ons. Pelemahan ini juga membuat emas kembali terpental dari level US$ 2.900 per troy ons.
Seorang administrator gudang berjalan di antara tumpukan karung beras di dalam gudang Otoritas Pangan Nasional (National Food Authority/NFA) di Valenzuela City, Filipina, pada 4 Februari 2025. (Xinhua/Rouelle Umali)