CARAPANDANG - Atlet panjat tebing asal Iran Reza Alipour Shenazandifard berhasil mempertahankan gelar juara Asian Games di nomor speed putra, sementara Desak Made Rita Kusuma Dewi mengharumkan nama Indonesia dengan merebut medali emas untuk nomor speed putri di hari pertama pertandingan panjat tebing Asian Games Hangzhou.
Lima tahun lalu di Jakarta, Shenazandifard mengalahkan Zhong Qixin dari China untuk merebut medali emas Asian Games pertama di nomor speed putra.
Atlet berusia 29 tahun itu tiba di Hangzhou sebagai underdog, karena pemegang rekor dunia Veddriq Leonardo, runner-up kejuaraan dunia Long Jinbao dari China, dan Wu Peng, rekan satu tim Long yang juga juara Piala Dunia, dinilai sebagai deretan atlet favorit yang paling diunggulkan untuk meraih medali emas.
Namun Shenazandifard, yang nyaris tidak pernah naik podium di arena internasional sejak 2018, menunjukkan kestabilan dengan sempurna selama kompetisi yang berlangsung pada Selasa (3/10) itu.
Dari babak kualifikasi hingga final besar, atlet Iran ini mencatatkan waktu 5,18 detik, 5,28 detik, 5,16 detik, 5,16 detik, dan 5,30 detik. Shenazandifard mengejutkan Leonardo yang terpeleset di dinding di babak semifinal, dan mengambil keuntungan dari kesalahan Long di final besar untuk merebut emas.