"Terimakasih banyak bantuannya, tadi sedang siap-siap mau masuk mie instan. Ternyata dibawakan nasi kotak, ndak jadi makan mie,"katanya datar.
Dalam kunjungan itu Gubernur Mahyeldi menyerahkan bantuan untuk rehab rumah Erlina senilai Rp25 juta dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Sumbar. Bantuan itu nantinya akan diserahkan dalam bentuk bahan bangunan.
Sedangkan untuk bantuan usaha, Baznas Sumbar bekerjasama dengan Baznas Pariaman untuk membantu menyediakan alat melaut. Seperti perahu dan alat tangkap.
"Sekarang kita serahkan bantuan dari Baznas Sumbar. Semoga nanti bisa menempati rumah yang lebih layak,"kata Mahyeldi usai mengunjungi rumah Erlina. (adpsb)