Beranda Politik Hasto Ajak Kader PDIP Berimajinasi Lewat Baca Buku

Hasto Ajak Kader PDIP Berimajinasi Lewat Baca Buku

Hasto mengajak kader DPD PDIP Banten untuk berani berimajinasi dan rajin membaca buku

0
Istimewa

CARAPANDANG - Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto membuka Rapat Kerja Daerah (Rakerda) PDIP Provinsi Banten di Kantor DPD PDIP Banten di Kota Serang, Banten, Minggu.

Pada kesempatan itu, Hasto mengajak kader DPD PDIP Banten untuk berani berimajinasi dan rajin membaca buku seperti yang pernah dilakukan Proklamator RI Bung Karno.

"Kader PDI Perjuangan, kita harus menjadi sosok kader yang rajin membaca buku, rajin berdiskusi, bukan rajin membicarakan kelemahan orang lain, sirik, tetapi rajin memperbicangkan hal-hal yang positif untuk Partai," kata Hasto dalam sambutannya

Menurutnya, kader PDIP harus belajar dari Bung Karno soal semangat perjuangan dan kepemimpinan intelektual.

Ia mencontohkan Gedung DPD PDIP Banten ini juga sebenarnya dibangun berdasarkan kekuatan imajinasi yang kemudian direalisasikan.

Konsepsi tentang pembangunan kantor Partai juga membuktikan kedaulatan akan parpol di suatu daerah. Dengan kantor Partai, lanjut Hasto, kader PDIP tidak perlu menggelar rapat atau kegiatan di hotel mewah.

"Cukup di kantor partai yang sifatnya tertutup dan rahasia sehingga pihak lain tidak tahu," ujarnya.

Hasto melanjutkan kekuatan imajinasi itu juga diterapkan oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Megawati, sambung dia, sangat menginginkan adanya kapal rumah sakit sehingga partai membuatkan Kapal Rumah Sakit Terapung Laksamana Malahayati.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here