Beranda Internasional Kemenhan China Desak AS Hentikan Pendekatan "Bermuka Dua" Terkait Masalah Taiwan

Kemenhan China Desak AS Hentikan Pendekatan "Bermuka Dua" Terkait Masalah Taiwan

Pernyataan tersebut disampaikan Wu sebagai respons atas pertanyaan media tentang keputusan AS baru-baru ini yang memberikan bantuan militer senilai sekitar 567 juta dolar AS (1 dolar AS = Rp15.671) ke wilayah Taiwan, China.

0
Xinhua

CARAPANDANG.COM, BEIJING, 10 Oktober (Xinhua) -- Juru Bicara (Jubir) Kementerian Pertahanan (Kemenhan) Nasional China Wu Qian pada Rabu (9/10) meminta Amerika Serikat (AS) untuk menghentikan pendekatan "bermuka dua" terhadap China, mengubah praktiknya yang hipokrit dalam masalah Taiwan, serta berhenti mempersenjatai Taiwan.

   

Pernyataan tersebut disampaikan Wu sebagai respons atas pertanyaan media tentang keputusan AS baru-baru ini yang memberikan bantuan militer senilai sekitar 567 juta dolar AS (1 dolar AS = Rp15.671) ke wilayah Taiwan, China.

   

Wu meminta pihak AS untuk menghentikan praktik tersebut, serta tidak mengganggu dan merusak hubungan antara kedua negara dan kedua militer.

   

Wu mengatakan tindakan AS tersebut merupakan pelanggaran serius terhadap prinsip Satu China dan tiga komunike bersama China-AS, yang secara serius melanggar kedaulatan dan kepentingan keamanan China serta merusak perdamaian dan stabilitas di Selat Taiwan.

   

"Kami menyatakan kecaman keras atas hal ini dan melayangkan protes serius kepada pihak AS," kata Wu.

   

Wu mengatakan bahwa dalam beberapa tahun terakhir, pihak AS telah mengingkari komitmennya, mengirimkan sinyal yang salah kepada elemen-elemen "kemerdekaan Taiwan" dan meningkatkan ketegangan di kawasan tersebut.

   

Harus digarisbawahi bahwa "kemerdekaan Taiwan" berarti perang, dan taktik menggunakan Taiwan untuk membendung China hanya akan merugikan diri sendiri, papar Wu.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here