Beranda Politik Rembuk Pemuda Untuk Indonesia Emas 2045

Rembuk Pemuda Untuk Indonesia Emas 2045

Pendiri organisasi Rembuk Pemuda Aidil Pananrang mendorong generasi muda untuk berkontribusi, dalam mewujudkan Indonesia Emas 2045.

0
istimewa

Dengan mengusung slogan “Berembuk, Beraksi, dan Berdampak”, Rembuk Pemuda direncanakan akan secara masif, mengkonsolidasikan para tokoh pemuda di seluruh Indonesia untuk bersama-sama menciptakan kontribusi nyata agar visi Indonesia Emas 2045 dapat terwujud.

Rembuk Pemuda dideklarasikan di Jakarta, 10 September 2023, oleh berbagai tokoh kepemudaan, mulai dari elemen ketua-ketua BEM kampus, aktivis kepemudaan, influencer, key opinion leader, founder gerakan, profesional muda, pengusaha muda, hingga pegiat sosial.

Salah seorang tokoh pemuda, Rahayu Saraswati menyatakan bahwa pemuda tidak hanya sebagai pemilik masa depan, tetapi juga pemilik masa kini. Dengan keterlibatan pemuda yang dominan dalam pemilu mendatang, ia percaya Rembuk Pemuda memiliki potensi besar dalam menentukan arah bangsa.

"Menjelang momentum pemilu 2024, di mana 56 persen pemilih adalah kelompok milenial dan Gen Z, sehingga akan sangat menentukan arah bangsa ke depan," katanya. dilansir antaranews.com

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here