Beranda Politik Angkat Isu Lingkungan Capres/Cawapres di Festival Pemilu

Angkat Isu Lingkungan Capres/Cawapres di Festival Pemilu

Festival Pemilu 2024 yang diinisiasi oleh Bijak Memilih dan didukung oleh pilahpilih.id mengangkat isu lingkungan, dalam diskusi dengan tiga perwakilan capres dan cawapres.

0
istimewa

Hadir dalam panel diskusi ini, Jazilul Fawaid dari PKB yang mendukung pasangan calon (paslon) nomor urut 01, Ade Armando dari PSI pendukung paslon nomor urut 02, serta Masinton Pasaribu dari PDIP yang mendukung paslon nomor urut 03.

Sementara itu, Gus Jazil mengatakan pihaknya menempatkan isu lingkungan sebagai isu yang penting. Hal itu terlihat dari berbagai kegiatan terkait kesadaran lingkungan yang telah digelar selama ini.

“Dalam visi misi kami Keadilan Ekologis menjadi prioritas ketiga yang diusung. Debat kemarin Pak Muhaimin juga mengajak taubat ekologis untuk Indonesia yang mensuplai karbon, alam kita rusak,” ungkapnya.

Sementara itu Ade Armando dalam kesempatan yang sama mengaku tidak bisa menjabarkan terkait dengan visi misi yang diusung khusus tentang isu lingkungan.

Namun, ia meyakinkan dari partainya ada sejumlah pihak yang merancang peraturan mengenai polusi, transisi energi, dan lingkungan hidup.

“Ternyata buat anak muda isu lingkungan itu sangat penting dibandingkan ketika memperjuangkan korupsi, teman-teman lebih mendalam menghadapi masalah lingkungan, saya minta maaf tapi saya yakin PSI punya programnya,” katanya.

Selanjutnya, Masinton menyebut bahwa mengatasi persoalan lingkungan hidup adalah tentang ideologi dan keberpihakan terhadap alam dan masa depan generasi.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here